Shockbreaker punya peran penting buat kenyamanan dan kestabilan motor saat dikendarai. Komponen ini harus selalu dalam kondisi prima karena menahan beban motor, pengendara, dan penumpang sekaligus. Seiring pemakaian, shockbreaker bisa mengalami penurunan fungsi. Yuk kenali tanda-tandanya!

Tanda Shockbreaker Mulai Bermasalah
1. Shockbreaker Terasa Keras
Motor jadi tidak nyaman, getaran berlebih, sulit meredam hentakan, bahkan bisa oleng saat bermanuver.
2. Shockbreaker Terlalu Empuk
Motor terasa limbung saat kecepatan tinggi dan mudah menghantam dasar suspensi (bottoming).
3. Kebocoran Oli
Oli shockbreaker berfungsi sebagai pelumas dan peredam. Kalau bocor, performa shockbreaker pasti turun drastis. Tandanya: muncul cairan di sekitar tabung shockbreaker yang lama-kelamaan menghitam karena bercampur debu dan lumpur. Penyebab umum: seal bocor, jalur pembuangan bermasalah, atau tabung retak.
Cara Merawat Shockbreaker agar Tetap Prima
1. Rutin Dibersihkan
Kotoran yang menumpuk bisa merusak seal dan menyebabkan kebocoran oli Beberapa tipe motor sudah dilengkap Inner Cover yang membantu melindungi bagian dalam shockbreaker.
2. Kurangi Kecepatan di Jalan Rusak
Melewati polisi tidur atau jalan berlubang dengan kecepatan tinggi membuat shockbreaker cepat rusak. Jalan rusak? Turunkan kecepatan, brosis.
3. Hindari Aksesoris Tidak Resmi
Pemasangan adaptor, peninggi, atau modifikasi yang tidak sesuai dapat merusak fungsi shockbreaker dan membahayakan pengendara.
4. Jangan Membawa Beban Berlebih
Beban melebihi kapasitas pabrikan membuat shockbreaker bekerja terlalu keras hingga cepat aus. Bahkan bisa membuat batang shock bengkok.
5. Ganti Oli Shockbreaker Secara Berkala
Oli shockbreaker harus diganti setiap 20.000 km atau 2 tahun sekali. Meskipun tampak bersih, bagian dalam shockbreaker tetap butuh perawatan rutin agar performanya optimal.
Servis di AHASS untuk Perawatan Terbaik
Supaya shockbreaker dan komponen lainnya selalu dalam kondisi prima, lakukan pemeriksaan berkala di bengkel resmi Honda atau AHASS. Mekanik berpengalaman akan memastikan motor brosis tetap aman, nyaman, dan siap digunakan kapan saja.